Rabu, 04 Juli 2012

penemuan lalat terkecil yang mampu hidup dikepala semut



Lalat terkecil di dunia, baru – baru ini ditemukan di Thailand. Berukuran lima kali lebih kecil dari lalat buah bahkan sebutir garam, mempunyai panjang 0.4 milimeter dan hampir mustahil melihatnya dengan mata telanjang. Peneliti menamai spesies ini dengan nama Euryplatea Nanaknihali. Lalat ini adalah parasit yang biasa hidup dalam tubuh semut, terutama dibagian kepala. Menggunakan kepala semut sebagai tempat tinggal dan bertelur, memakan bagian dalam tubuh serta isi kepala hingga semut mati dengan kepala terpenggal. Lalat kemudian memanfaatkan kepala semut untuk menyimpan telur – telurnya selama dua minggu, sebelum akhirnya menetaskan lalat dewasa. Perbandingan Ukuran: (Kiri) Euryplatea Nanaknihali, (Kanan) Lalat Buah Meskipun bukan termasuk serangga terkecil seperti spesies tawon peri yang memiliki panjang hanya 0.14 milimeter, namun Euryplatea Nanaknihali merupakan spesies lalat terkecil yang pernah ditemukan.

2 komentar:

  1. serem banget ya.. tapi ga mungkin kan kejadian pada manusia? :-s

    BalasHapus
  2. wah ini benar^ aneh dan luar biasa, karena bagi saya ini info baru sobat....
    terima kasih sudah share...

    BalasHapus

please do not spam right now !!!

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.